Kamis, 27 Oktober 2011

tugas softskill (proposal pendirian warnet)


PROPOSAL PENDIRIAN USAHA KECIL
“WARNET SAHABAT”
PERIODE 2011/2012

I.                  Dasar Pemikiran

1.      Sudah menjadi keharusan bagi setiap orang, untuk dapat menggunakan, mengerti dan memahami internet.
2.      Kini banyaknya orang yang menggunakan internet, sehingga internet pun sudah menjadi kebutuhan bagi sebagian orang.
3.      Seiring dengan perubahan zaman dan semakin pesatnya kemajuan teknologi dan komunikasi, internet pun menyediakan berbagai macam informasi yang anda butuhkan.
4.      Melihat tren masyarakat saat ini dan mendatang yaitu makin tingginya jumlah pengakses internet terutama di kalangan pelajar dan mahasiswa, maka kami mengusulkan pendirian usaha untuk menangkap tren tersebut menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

II.               Tujuan

1.      Merupakan salah satu bentuk usaha untuk memberikan bekal pengetahuan kepada orang banyak.
2.      Menambah dan memperluas lebih dalam wawasan banyak orang tentang internet.
3.      Memberikan kemudahan bagi orang-orang untuk mencari berbagai macam jenis informasi yang mereka cari dan butuhkan.
4.      Membangun citra yang lebih positif di mata masyarakat tentang kemajuan dan kecanggihan internet.
5.      Menciptakan lapangan pekerjaan.
6.      Mendapatkan profit (laba).
7.      Memberikan pendidikan IT kepada pelajar dan masyarakat sekitar.

III.           Ruang Lingkup Dan Bentuk Kegiatan

A.   Ruang lingkup yang ada di dalam warnet sahabat, meliputi :
1.      34 meja komputer beserta internet dengan fasilitas canggih.
2.      Server dengan data-data yang lengkap dan kapasitas yang besar.
3.      Tenaga kerja (karyawan) yang berpengalaman dan ahli di dalam bidangnya, untuk membantu pelanggan jika menemui kesulitan/masalah dalam penggunaan internet.
4.      Memberikan kenyaman dan kepuasan kepada pelanggan (pelayanan yang ramah tamah, full ac dan musik).
5.      Tempat parkir kendaraan yang terjaga dan aman.
6.      Ruangan untuk khusus merokok.

B.   Bentuk kegiatan yang ada di dalam warnet sahabat, meliputi :
1.      Kursus belajar komputer, dengan tenaga kerja (karyawan) yang ahli dan profesional.
2.      Reparasi/service software dan hardware komputer.
3.      Jual, beli dan merakit komputer.
4.      Kursus untuk menjadi teknisi komputer yang handal, dengan tenaga kerja (karyawan) yang ahli, berpengalaman dan profesional.
5.      Menyediakan cafe untuk tempat makan, minum, kumpul dan sharing para pelanggan.

Selain itu kami juga masih menyiapkan beberapa bentuk kegiatan lainnya yang masih dalam pertimbangan kami (dalam proses), yang meliputi :
1.      Computer training center (pusat training komputer).
2.      Penjualan voucher handphone dan game online.
3.      Digital printing.
4.      Video shooting dan transfer vcd, dvd.
5.      Memburning video.

IV.           Pelaksanaan Pendirian

Lama waktu pendirian warnet adalah selama 45 hari.
Waktu pelaksanaan di mulai dari hari senin, 7 november 2011

V.               Rencana Lokasi Usaha

Rencana lokasi usaha akan ditempatkan di daerah Jl. Dr.Sahardjo Jakarta Selatan yang memenuhi syarat sebagai berikut.
1.      Lokasi berada di tengah kawasan kontrakan dan kos-an penduduk.
2.      Lokasi berada di pusat keramaian, seperti swalayan, pasar dan kantor.
3.      Lokasi dekat dengan kawasan pendidikan (smp, sma dan perguruan tinggi).
4.      Lokasi juga berdekatan dengan toko buku.



VI.           Pengurus Pelaksana

Pengurus pelaksana adalah Bapak William Streigh, berikut biodatannya :
            Nama                                       : William Streigh Laksmana
            Alamat                                     : Jl. Tebet Barat Kel. Manggarai Kec. Tebet No.15
            Tempat, tanggal lahir                 : Jakarta, 24 Februari 1986
            No. Handphone                       : 085752532400 / 021-94709105
            Website                                    : www.W.S.L.co.id
            E-mail                                      : www. W.S.L.gmail.com
            Pendidikan                               : Sarjana Informatika lulusan tahun 2006-2007


VII.          Kebutuhan SDM

Untuk mendirikan warnet dibutuhkan tenaga ahli antara lain :
·         Konsultan warnet.
·         Tenaga ahli listrik.
·         Tenaga ahli networking.
·         Tenaga ahli komputer .
·         Marketing.
·         Operator warnet.

Dari uraian kebutuhan SDM diatas, kami akan memenuhi semua, kecuali operator warnet. Kami hanya mencari dan mentraining operator warnet, sedangkan untuk honor warnet diambil dari biaya operasional warnet bulanan. Jadi untuk pekerjaan tersebut (kecuali operator warnet) tidak diperlukan biaya jasa lagi.


VIII.       Penawaran (Bagi Hasil)

Bentuk kerjasama yang kami tawarkan adalah pendirian dan pengelolaan warnet dengan sistem bagi hasil :
·         60% untuk Bapak William Streigh Laksmana (pelaksana sekaligus pemilik).
·         40% untuk pengelola.
Jadi, kami hanya mengambil profit (laba) saja dari bagi hasil.


IX. Uraian Pekerjaan

a.       Rancangan Denah untuk LAN dan listrik.
b.      Pembelian Asset.
c.       Instalasi Listrik.
d.      Instalasi Komputer.
e.       Instalasi LAN.
f.       Instalasi Internet.
g.       Instalasi Proxy.
h.      Instalasi Billing.
i.        Training Operator.
j.        Promosi.

Dari poin pekerjaan tersebut diatas, kami akan mengerjakan semua pekerjaan tersebut diatas. Kami hanya membutuhkan ruang tempat dan listrik dan modal usaha, selain itu semua kami akan kerjakan sendiri.

X.               Assets Kepemilikan

Assets kepemilikan pendirian “warnet sahabat” dengan rincian sebagai berikut :
34 buah komputer                                                                                           Rp 72.000.000
Pemasangan internet                                                                                        Rp 6.800.000
Paket untuk server                                                                                          Rp 4.500.000
Peralatan pendukung (ac, mp3, printer, foto copy, scanner, dll.)                       Rp 23.000.000
Alat-alat service                                                                                              Rp 10.000.000
Perlengkapan pendukung (kertas hvs, tinta, flashdisk, plastik,dll.)                     Rp 5.000.000
Cafe                                                                                                               Rp 55.000.000

XI.           Asumsi Pemasukan Dan Pengeluaran

PERKIRAAN PENDAPATAN DAN BIAYA  “WARNET SAHABAT”

A.
Beban/Biaya
Perhitungan
Jumlah (Rp)
1.
Biaya Tetap
a.       Biaya telepon


b.      Biaya akses Internet
Biaya telepon 1 komputer pulsa = 60  menit x 34 komputer x Rp 4.000 = Rp 8.160.000

34 komputer x Rp 250.000 = Rp 8.500.000



 Rp     8.160.000,-
 Rp     8.500.000,-
2.
Biaya Variabel
a.       Pemeliharaan
b.      Biaya ATK
c.       Biaya Listrik
d.      Gaji SDM
e.       Gaji Office Boy
f.       Gaji penjaga parkir


 Rp    22.000.000,-
 Rp      5.000.000,-
 Rp    33.500.000,-
 Rp  100.000.000,-
 Rp         900.000,-
 Rp         800.000,-


B
Pendapatan
Perhitungan
Jumlah (Rp)
1.
Jasa Akses Internet
34  x 10 jam x Rp 4.000 x 24 hari
Rp      32.640.000,-
2.
Jasa Kursus
10 orang x Rp 1.000.000 x 3 jam per 20 hari
Rp      10.000.000,-
3

Jual Beli Komputer
Di perkirakan setiap bulannya mendapatkan penghasilah
Rp      12.000.000,-
4.
Cafe
Rp 5.000.000 x 5 jam x 10 hari
Rp     250.000.000,-


Total Pendapatan
Rp     304.640.000,-


C
Perolehan Laba Usaha
Jumlah (Rp)
1.
Pendapatan
Rp    304.640.000,-
2.
Beban / Biaya
Rp    178.860.000,-

Laba Bersih
Rp    125.780.000,-

         Laba bersih Rp 125.780.000 per tahun, akan di manfaatkan untuk menginvestasikan kembali pembelian komputer per tahunnya dan pengembanggan warnet.
Dengan perhitungan:
70% untuk pengembangan usaha warnet.
30% untuk kegiatan sosial.

XII.        Penutup

Demikianlah data-data ini kami buat sebagai suatu acuan dalam pengelolan warnet di masyarakat, juga  dapat di jadikan sebagai bahan pertimbangan bagi pihak instansi yang terkait untuk memberikan bantuan dana serta bimbingan teknis dalam pengelolaan warnet nantinya.
Semoga Allah Swt memberikan berkat dan Rahmatnya bagi kita semua, sebelum dan sesudahnya kami ucapkan terima kasih banyak.

Rabu, 26 Oktober 2011

tugas softskill (definisi bisnis)


Definisi Bisnis

(Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas)
Dalam ilmu ekonomi, bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba.
 

 (http://www.slideshare.net/djhony/beberapa-definisi-bisnis-menurut-para-ahli)
BEBERAPA DEFINISI BISNIS MENURUT PARA AHLI :
Mahmud Machfoedz
Bisnis adalah usaha perdagangan yang dilakukan oleh sekelompok orang yang terorganisasi untuk mendapatkan laba dengan memproduksi dan menjual barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Allan Afuah (2004)
Bisnis merupakan sekumpulan aktifitas yang dilakukan untuk menciptakan dengan cara mengembangkan dan mentransformasikan berbagai sember daya menjadi barang atau jasa yang diinginkan konsumen.

Glos, Steade dan Lowry (1996)
Bisnis adalah jumlah seluruh kegiatan yang diorganisir oleh orang-orang yang berkecimpung dalam bidang perniagaan dan industry yang menyediakan barang dan jasa untuk kebutuhan mempertahankan dan memperbaiki standard serta kualitas hidup mereka.

Musselman dan Jackson (1992)
Suatu aktivitas yang memenuhi kebutuhan dan keinginan ekonomis masyarakat dan perusahaan diorganisasikan untuk terlibat dalam aktivitas tersebut.


(http://revolsirait.com)
Pengertian bisnis adalah serangkaian usaha yang dilakukan 1 orang atau lebih individu maupun kelompok dengan  menawarkan barang dan jasa untuk mendapatkan keuntungan/laba.

Pengertian bisnis adalah sebuah usaha, dimana setiap orang atau kelompok harus siap untung & siap rugi.


Bisnis adalah suatu organisasi yang menghasilkan dan menjual product atau jasa yang dibutuhkan konsumen pada tingkat keuntungan tertentu.


(http://ciputraentrepreneurship.com)
Bisnis atau biasa di kenal dengan investasi berjalan yang berarti seseorang atau suatu pihak membangun suatu usaha yang berkaitan dengan penjualan barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan konsumen dan mendapatkan laba/keuntungan.
 

(http://tips-bisnis-indonesia.blogspot.com/2011/09/pengertian-bisnis.html)
Bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba.

Bisnis menurut tutorial digital adalah suatu kegiatan yang bertujuan menghasilkan keuntungan bagi yang menjalankan atau melakukannya.
 

(http://selogiri.com/pengertian-bisnis-waralaba.html)
Pengertian bisnis dari wikipedia bahasa indonesia menjelaskan bahwa, bisnis dalam ilmu ekonomi merupakan suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen.


(www.majalahwk.com/artikel-artikel/teropong-usaha/383-bisnis-adalah-perjalanan.html)
Bisnis adalah sebuah laku, sebuah perjalanan yang tidak akan pernah berakhir. Anak muda, orangtua, bahkan yang renta sekalipun. Karena itu bisnis tak memandang umur dan jenis kelamin.


(http://roniyuzirman.blogspot.com/2009/04/pada-akhirnya-bisnis-adalah-tentang.html)
Bisnis sebenarnya adalah soal menepati janji. Janji kepada pelanggan, kepada karyawan, kepada investor, kepada mitra/vendor, kepada masyarakat, kepada keluarga dan diri sendiri.